Sabtu, 06 September 2014

Churreria, Mall Of Indonesia



Halo sahabat. Apa kabar? Semoga dalam keadaan sehat di manapun kalian berada.
31 Agustus 2014 kemarin, tim arisan kuliner menyambangi Churreria yang berada di Mall Of Indonesia Jakarta Utara. Hemm, tapi sebelum lanjut menceritakan dan mendeskripsikan tentang arisan kuliner kali ini, saya mau memperkenalkan diri saya terlebih dahulu, hehe. Oke, mengikuti peraturan yang telah ada, bahwa yg menulis blog adalah pemenang hompimpa saat arisan,dan yap! Saya lah pemenang hompimpa di arisan kuliner ke 4 season 2. :D

Oke perkenalkan, saya dila. Selama ikut arisan kuliner, ini kali pertama saya bisa gabung, yang kemarin-kemarin ada aja halangannya yg bikin gak bisa hadir. Daaaaaan, sekalinya dateng langsung menang hompimpa, dapet arisan plus dapet pr bikin lapora ini. Huaaaaa, istimewa sekali. hihihi. Oke cukup perkenalan dirinya.

Anyway, 31 Agustus kemarin, tim arisan kuliner menyambangi Churreria di Mall Of Indonesia Jakarta Utara. Sayangnya tidak semua anggota bisa hadir. Di antara mereka yg hadir adalah Dila (saya sendiri), ka Ndin, ka Desi, ka Bani, ka Bunga, dan ka Tari. Ka Riska dan Ka Sitta berhalangan hadir. Sayang banget gak bisa ketemu mereka berdua, mungkin next time bisa kumpul semua. :)



kiri-kanan, Ka Ndin, Ka Bani, Ka Desi, Ka Tari, Dila, Ka Bunga

Fyi, Churreria, ini merupakan café dengan menu khasnya adalah churros. Hem, churros itu bisa dibilang donatnya orang spanyol (search di mbah google). Ternyata kalau di spanyol donat itu bentuknya panjang ya.
Oke, berikut beberapa makanan yg tersedia di Café Churreria. Let’s take a look ;)



Churros Classic + Milk Choc Sauce ( 28.000 IDR )
 
   


Churros Classic + Cheese Dip ( 28.000 IDR )



Italian Meatballs ( 48.000 IDR )
 


 Churros Clasic + Milk Choc Sauce ( 28.000 IDR )
Chocoa Luna ( 36.000 IDR ) 

 


Frosty Green Tea ( 38.000 IDR )



Iced Lemon Tea ( 26.000 IDR )
 


Mocha Cabana ( 35.000 IDR )



Di Churreria kita gak mesen banyak, mesennya 1 tapi makannya rame-rame. Tapi kalo minumannya mesen sendiri-sendiri, hehe. Untuk rasanya ya relatif ya. Kl menurut saya pribadi enak ko. Dengan harga yg standar lah ya. Rasanya enak, kemarin kita mencoba churros dengan taburan gula halus dengan dip coklat dan keju. Dua-duanya enak. Tapi karena saya suka coklat, saya lebih suka yang coklat :p.
Untuk menu makanan lain, disini disediakan juga berbagai macam pasta. Tapi untuk churrosnya recommended ko. Dan untuk minumannya juga beraneka ragam. Hot dan cold ada.

Tempatnya enak untuk tempat nongkrong, ngobrol-ngobrol santai bareng temen, pacar (kl punya), gebetan (kl ada).




Dan di sini, untuk pelayanannya kalau kita mau manggil waiter nya gak perlu teriak atau melambaikan tangan. Di masing-masing meja sudah tersedia belnya untuk manggil waiter nya. Tinggal pencet, terus waiternya langsung dateng.





Dan ini acara hompimpanya, berjalan lancar dan cepat. Hanya sekali gambreng dan langsung dapet pemenangnya.


And the winner isssssssss..... jrengjreng.....    










  

cieeeeh dilaaaa~~


Setelah selasai makan, selesai hompimpa, selesai foto-foto, sebenernya kita masih lanjut makan lagi di foodpark MOI. Di sana kita makan berat. ya cuma beberapa si yang makan. Kenapa gak sekalian aja makan di Churreria? Hemmm, kita cari yg lain aja, soalnya di Churreria gak ada menu nasi. Di foodpark kita makan lagi sambil cerita-cerita, berbagi pengalaman, sharing. Setelah selesai makan, niatnya kita mau pulang, tapi karena nanggung sebentar lagi maghrib takut yg rumahnya jauh gak sempet shalat maghrib, maka kita putuskan untuk pulang setelah shalat maghrib. Dan kita pun di sana berfoto-foto ria sambil menunggu maghrib. Oiya, hampir lupa, pas di Churreria para anggota AK digledahin satusatu peralatan make up nya. hahaha, ini idenya Ka Ndin untuk gledahin satusatu.

Well, kesan pertama ikut arisan kuliner ini seru banget. Kalau boleh menyimpulkan, yg kemaren itu temanya adalah ‘I Love Me’. Berhubung para anggotanya wanita wanita,seharian kemarin kita gak hanya makan aja, tapi seru-seruan bareng, dapet banyak pelajaran juga yang berhubungan dengan masalah kewanitaan. Ya intinya menjadi seorang wanita itu gak gampang ya, banyak perjuangannya. Wanita itu hebat. Kita sebagai wanita harus mencintai diri kita sendiri, bersyukur, dan memahami kodratnya sebagai seorang wanita. Pokonya ‘I Love Me’. :)

Ini dia dokumentasi kita selama seharian di MOI :





ini dia peralatan makeup anggota AK. Ayo ditebak punya siapa aja :p
 






I LOVE ME :)

Nah itu dia sekilas tentang arisan kuliner kali ini. Btw, harga di atas belum termasuk pajak ya. Untuk teman-teman yang ingin hangout bareng temen-temennya, ngobrol-ngobrol santai sambil makan churros, silahkan kunjungi Churreria terdekat. Karena Churreria tidak hanya ada di MOI, tp jg ada di Gandaria City, Central Park, Grand Indonesia, Kokas, dan Summarecon Mall Serpong.

Tugas sudah selesai. Sederhana banget lah ya tulisannya. Mohon maaf kalau ada kesalahan. Baru ini nulis di blog. Hehe.

HAPPY CULINARY WITH US !!!
ARISAN KULINER.